Cara Membuat Sup Kuning Tetelan Sapi Sedap - Trik Tips Memasak Spesial Mama

Cara Membuat Sup Kuning Tetelan Sapi Sedap

Cara Membuat Sup Kuning Tetelan Sapi Sedap - Sup kuning tetelan sapi merupakan makanan yang sering anda buat dirumah dan makanan ini mungkin sering anda sajikan dalam keluarga. Sup kuning tetelan ini merupakan salah satu makanan berkuah berupa sup tang terbuat dari bahan dasar tetelan sapi. Makanan ini dapat dijadikan alternatif memasak untuk anda yang sedang mencari-cari resep masakan. Untuk membuat sup kuning sangat mudah dengan bahan-bahan yang juga mudah didapat. Silahkan anda coba membuat resep yang satu ini untuk disajikan dalam keluarga atau ketika anda sedang mempunyai sebuah acara yang sangat istimewa. Makanan ini memang biasanya banyak dijuakl dipasaran, namun kadang rasanya tidak sesuai dengan selera anda. Untuk Menjadikan makanan ini supaya cocok dengan lidah anda, salah satu caranya yaitu dengan membuat sup tetelan sendiri. Simak peroses membuatnya berikut ini.
Cara Membuat Sup Kuning Tetelan Sapi Sedap
Bahan :
  • daging tetelan 300 gr ( potong-potong )
  • 200 gr kentang ( potong dadu )
  • 1 sendok makan garam halus
  • merica bubuk 1/2 sendok teh
  • gula pasir 1 sendok makan
  • 1 sendok teh penyedap rasa
  • 2 cm lengkuas ( memarkan )
  • minyak untuk menumis secukupnya
  • 2 liter air bersih
  • 1 batang serai ( memarkan )
Bumbu Halus :
  • 1 cm kunyit
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
Cara Membuat Sup Tetelan Sapi :
  1. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak goreng hingga harum
  2. Masukkan lengkuas dan batang serai lalu aduk sampai layu
  3. Tuang air kedalam bumbu halus dan diamkan hingga mendidih
  4. Masukkan kentang dan tetelan sapi kedalam rebusan bumbu, aduk sampai setengah matang
  5. Tambahkan bumbu lainnya seperti gula pasir, garam, merica bubuk dan penyedap rasa
  6. Aduk lagi sampai tercampur rata dan bumbu meresap hingga daging benar-benar empuk
  7. Sup tetelan sapi siap disajikan
Bagi anda yang ingin mencoba Resep Membuat Sup Kuning Tetelan Sapi, silahkan anda praktekkan dirumah sebagai hidangan untuk keluarga anda. Selamat mencoba resep dari kami.



Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel