RESEP ONDE-ONDE ISTIMEWA - Trik Tips Memasak Spesial Mama

RESEP ONDE-ONDE ISTIMEWA

RESEP ONDE-ONDE ISTIMEWA
RESEP ONDE-ONDE ISTIMEWA : Onde-onde adalah salah satu jajanan tradisional yang banyak ditemui di Indonesia. Makanan yang bentuk nya bulat dengan biji wijen di bagian luarnya ini sangat lah khas karena diisi dengan kacang hijau yang lembut dan manis. Makanan onde-onde namun saat ini ternyata banyak yang dibuat dengan bahan pengawet yang berbahaya sehingga ketika di makan lebih liat dan bisa bertahan hingga beberapa hari padahal onde-onde yang sebenarnya malah hanya mampu bertahan tidak sampai satu hari saja. Biasanya makanan ini dijual di tempat yang menjual aneka jajanan pasar atau di tempat yang menjual gorengan namun jika anda bisa membuatnya sendiri kenapa harus membeli?

Makanan yang dibuat sendiri jelas saja lebih bersih dan higienis juga bergizi. Karena itu anda harus lah bangga jika bisa memasak aneka makanan dengan rasa yang nikmat. Resep onde-onde dibuat dengan bahan makanan yang mudah untuk di dapatkan serta tidak terlalu sulit sehingga jika anda sudah sibuk dengan pekerjaan tetap tidak akan mengganggu aktivitas anda setiap harinya. Untuk mendapatkan onde-onde yang lembut, jangan lupa untuk memilih tepung ketan yang berkualitas sehingga adonan lebih liat dan legit. Nah, sekarang anda bisa mencoba mempraktekkan resep onde-onde istimewa isi kacang hijau favorite keluarga tercinta.
Bahan Membuat Onde-onde
  1. Untuk bahan kulit onde-onde
    • gula pasir halus 250 gram
    • garam secukup nya
    • 1 gelas belimbing air hangat
    • vanilla bubuk secukup nya
    • tepung beras 75 gram
    • 500 gr tepung ketan
  2. Bahan Isian Kacang Hijau
    • 100 gram gula pasir halus
    • vanilla bubuk secukup nya
    • 250 gram kacang hijau kupas kulit
    • garam secukup nya
  3. Bahan Lain-lain
    • air dingin secukup nya
    • biji wijen
    • minyak goreng baru
Cara membuat Onde-onde istimewa
  • Cara membuat kulit nya dengan mencampur tepung ketan, tepung beras lalu garam dan juga vanilla bubuk. Campurkan hingga merata lalu tambahkan air hangat dan campur sambil di uleni sampai adonan kalis dan tidak lengket di tangan anda. kemudian sisihkan
  • Untuk bahan isian onde-onde berupa kacang hijau, anda rendam kacang terlebih dahulu selama 4 jam lalu kemudian cuci hingga bersih. Setelah itu kukus kacang hijau hingga benar-benar lunak dan matang kemudian haluskan hingga tidak ada yang menggumpal. Tambahkan garam, sedikit gula dan bubuk vanili secukup nya. Sisihkan kemudian.
  • Untuk mulai membuat onde-onde, setelah kulit onde-onde jadi dan bahan isian juga telah siap anda bisa mulai dengan mengambil sedikit adonan kulit lalu pipihkan hingga tipis. Kemudian isikan dengan adonan isian kacang hijau dan bentuk bulat-bulat.
  • setelah itu, celupkan setiap onde-onde ke dalam air dingin lalu kemudian gulingkan di atas biji wijen hingga merata.
  • siapkan wajan untuk menggoreng dan masukkan minyak, lalu goreng onde-onde hingga mengapung yang artinya sudah matang sempurna. Tanda onde-onde sudah matang juga adalah dengan berubah nya warna menjadi kuning kecoklatan.
  • Sajikan onde-onde di piring saji
Mudah sekali bukan mempraktekkan resep onde-onde istimewa ini? Hanya saja makanan ini hanya bertahan satu hari saja karena dibuat tanpa bahan pengawet buatan yang berbahaya. Onde-onde buatan anda sangat cocok dijadikan teman minum teh di sore hari bersama orang tercinta atau juga dijadikan camilan sembari menonton televise untuk si kecil dirumah sehingga tidak perlu jajan sembarangan lagi. Jika anda merasa kesulitan saat harus mengupas kacang hijau, anda juga bisa mengganti nya dengan kacang merah sebagai isian onde-onde tersebut. Cara nya sama cukup rendam kacang merah selama beberapa jam lalu dalam keadaan basah kulit kacang bisa dikupas. Jika masih merasa sulit anda bisa mengukusnya terlebih dahulu baru kemudian setelah menjelang dingin kulit kacang hijau bisa anda kupas. Untuk melengkapi koleksi menu makanan anda, anda bisa mencoba membuat resep es palu butung di rumah yang juga sangat pas untuk hidangan berbuka puasa bersama keluarga.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel